Monday, November 11, 2013

Rekor Baru Penjualan Mobil di Indonesia: 625.326 Unit!

Mobil Keluarga Ideal Terbaik Indonesia - Penjualan mobil di Indonesia sampai akhir Oktober 2010 mencatat sejarah dan rekor baru, baik ritel maupun wholesales. Meski baru berjalan 10 bulan, total penjualan mobil pada 2010 sudah melewati rekor sebelumnya pada 2008.
Adapun penjualan wholesales atau dari ATPM ke dealer sudah mencapai 625.326 unit. Rekor sebelumnya (2008) 607.805 unit. Hal yang sama juga terjadi untuk ritel atau mobil yang dibeli konsumen. Selama 10 bulan pertama 2010, ritel sudah mencapai 606.887 unit, sedangkan setahun 2008 hanya 596.166 unit. Total penjualan tersebut akumulasi dari mobil penumpang dan komersial (truk dan bus dengan ukuran sasis besar).
 
750.000 unit
Kalau angka penjualan dalam dua bulan terakhir sama dengan Oktober lalu, diperkirakan penjualan tahun ini akan mencapai di atas 750.000 unit! Woow! Sebelumnya, ATPM telah memperkirakan, penjualan mobil tahun ini 730.000 unit.
Berdasarkan data yang diperoleh Kompas.com, hampir semua merek mengalami kenaikan penjualan pada Oktober ini, baik ritel maupun wholesales. Penjualan secara ritel pada Oktober lalu berjumlah 66.330 unit atau naik 35 persen dibandingkan pada September sebelumnya, 49.068 unit.
Sementara itu, penjualan wholesales juga mengalami kenaikan lebih besar. Hal ini menggambarkan bahwa ATPM merespons permintaan konsumen Indonesia yang tetap tinggi, yaitu mencapai 69.129 unit atau naik 40 persen dibandingkan penjualan bulan September 2010 yang hanya 49.137 unit.  
Sementara itu, Amelia Tjandra selaku Direktur Marketing PT ADM mengungkapkan dalam rilisnya, “Pasar masih terus membaik karena produsen gencar menawarkan berbagai program penjualan.”
Penjualan mobil ritel, dalam unit, pada September, Oktober, dan total 2010  
No. Merek September Oktober Total 2010
Unit %
1. Toyota 18.759 25.375 232.847 38,3
2. Daihatsu 7.168 9.508 93.199 15,3
3. Mitsubishi 6.808 9.351 81.885 13,5
4. Suzuki 4.881 6.822 54.284 8,9
5. Honda 3.751 5.095 48.730 8,0
6. Nissan 2.229 2.612 30.304 4,9
7. Isuzu 1.634 2.315 18.889 3,1
8. Hino 1.262 1.765 16.807 2,7
9. Ford 612 831 5.483 0,9
10. Mazda 427 528 4.854 0,7
11. Hyundai 231 484 4.185 0,6
12. Kia 420 448 3.864 0,6
13. Chevrolet 291 472 3.752 0,6
14. Mercedes-Benz 290 328 3.653 0,6
15. Proton 114 120 1.782 0,3
16. Lain-lain 191 276 2.369 0,3
Total 49.068 66.300 606.887
Kompas.com

No comments:

Post a Comment

LinkWithin